BUKU PEDOMAN NURSING PRACTICE 4 KEPERAWATAN MATERNITAS




1. DESKRIPSI AREA
Program Nursing Practice 4:
Keperawatan maternitas merupakan bagian dari praktik profesi keperawatan. Praktik Profesi Keperawatan maternitas ditempuh selama 20 hari efektif yang terdiri dari 6 hari pra klinik 14 hari praktik klinik dan 1 hari seminar akhir. Mata ajar ini menerapkan berbagai konsep keperawatan maternitas dan prinsip pendekatan mata kuliah keperawatan maternitas dilakukan baik secara individu/keluarga dan masyarakat. Selain itu juga mengintegrasikan berbagai ilmu terkait lainnya seperti ilmu komunikasi, ilmu keperawatan dasar, anatomi fisiologi dan lain sebagainya.
Fokus praktik profesi keperawatan maternitas adalah asuhan keperawatan pada area prenatal care, intranatal care, post partum, keluarga berencana, gangguan reproduksi dan menopause/andropause secara fisiologis.

2. TUJUAN PENCAPAIAN AREA
Setelah menyelesaikan mata kuliah Nursing Practice 4, mahasiswa mampu memberikan asuhan keperawatan pada area prenatal care, intranatal care, post-partum, keluarga berencana, ginekologi, gangguan reproduksi dan menopause/andropause baik secara fisiologis dan patologis. Mahasiswa mampu menganalisis masalah yang dihadapi klien, keluarga, masyarakat dan mampu melakukan tindakan yang tepat untuk mengatasi masalah baik secara individu, dan keluarga.

3. LEARNING OUTCOMES
Mahasiswa mampu melakukan tindakan pada masa prenatal, intranatal, post-partum,bayi baru lahir, kesehatan reproduksi (Keluarga Berencana dan menopause/andropause) meliputi :
a. Menjelaskan trend dan issue serta aspek legal etik dan peka budaya
b. Melakukan pengkajian, anamnesa pada kasus fisiologis dan patologis
c. Melakukan tindakan keperawatan pada masing-masing area keperawatan maternitas
d. Melakukan asuhan keperawatan secara komprehensif (pengkajian, prencanaan, rasional, implementasi dan evaluasi)
e. Melakukan pendidikan kesehatan
f. Menganalisa dan memecahkan masalah serta berkolaborasi terkait hasil kajian dan pemeriksaan yang ditemukan pada kasus sesuai dengan evidence based practice

Dapatkan Buku Lengkap dengan menekan tombol Download dibawah ini:

Comments